
Bahasa merupakan alat komunikasi yang penting untuk menyampaikan sesuatu. Perkembangan bahasa anak adalah salah satu tonggak penting dalam pertumbuhannya. Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kemapuan bahasa anak:
1. Berbicaralah dengan Anak Setiap Hari
Ajak anak berbicara tentang aktivitas sehari-hari, perasaan, atau hal-hal yang menarik perhatiannya. Tidak hanya bertanya saja, tapi juga dengarkan dengan penuh perhatian jawaban anak.
2. Bacakan Buku Secara Rutin
Buku merupakan sumber informasi yang dapat menambah wawasan. Perkenalkan anak pada berbagai jenis buku, mulai dari buku dongeng hingga pengetahuan. Ajak anak berdiskusi tentang isi buku. Setelah membaca cerita tentang hewan, tanyakan, “Menurutmu, hewan mana yang paling lucu dan kenapa?”.
3. Nyanyikan Lagu Anak
Lagu anak mengandung banyak kosakata baru yang menyenangkan untuk dipelajari. Ajak anak bernyanyi sambil bergerak untuk membuat kegiatan lebih seru.
4. Ajak Anak Berinteraksi dengan Anak Lain
Bermain dengan teman sebaya membantu anak belajar berbagi, berkolaborasi, dan mengekspresikan diri. Ajak anak bermain petak umpet atau membangun istana pasir bersama teman-temannya.
5. Manfaatkan Teknologi dengan Bijak
Pilih video yang sesuai usia dan mengandung konten yang bermanfaat serta batasi penggunaan waktu layar pada anak.
6. Jadilah Contoh yang Baik
Anak akan meniru hal yang atau kebiasaan yang dilakukan orang tuanya. Jika Anda ingin anak membaca buku, maka berikan contoh dengan membangun kebiasaan membaca buku.
Perkembangan bahasa anak tidak hanya memengaruhi kemampuan komunikasinya, tetapi juga berdampak pada kognitif (kemampuan berpikir, memecahkan masalah, dan belajar), sosial dan emosional (kemampuan berinteraksi dengan orang lain, mengendalikan emosi, dan membangun hubungan), akademik (kesuksesan dalam belajar di sekolah).