
Setiap anak memiliki gaya belajar yang berbeda-beda. Gaya belajar adalah cara yang digunakan seseorang dalam menyerap, memproses,dan mengingat informasi. Gaya belajar penting diketahui untuk pembelajaran yang efektif. Informasi yang diserap dengan gaya belajar yang sesuai akan lebih mudah dipahami dan diingat.
Anak dengan gaya belajar visual cenderung lebih mudah menyerap informasi melalui penglihatan.
Ciri-Ciri Anak dengan Gaya Belajar Visual
1. Lebih suka melihat daripada mendengar
2. Mudah mengingat informasi yang disajikan dalam bentuk gambar, grafik, atau diagram.
3. Sering membuat catatan atau gambar saat belajar.
4. Lebih menyukai buku dengan banyak gambar.
Cara Belajar Efektif untuk Anak Visual
1. Gunakan Gambar dan Ilustrasi
Anak dengan gaya belajar visual paling efektif menerima informasi yang disajikan dalam bentuk visual. Mereka lebih mudah memahami dan mengingat konsep yang divisualisasikan dalam bentuk gambar, diagram, dan peta pikiran. Untuk mempermudah belajar anak dengan gaya belajar visual dapat menggunakan media belajar flashcard, video edukasi, dan buku-buku bergambar untuk merangsang minat belajar mereka.
2. Buat Lingkungan Belajar yang Menarik
Anda dapat menyediakan ruang belajar berwarna, hiasi dengan gambar atau poster yang menarik. Agar anak dengan gaya belajar visual semangat belajar, Anda juga dapat menyiapkan alat tulis berwarna dan papan tulis kecil.
3. Gunakan Teknologi
Manfaatkan aplikasi yang menawarkan pembelajaran berbasis visual atau video edukasi yang berbasis animasi. Terdapat pula permainan yang dapat mengasah kemampuan visual dan spasial anak.
4. Belajar Sambil Bermain
Anda dapat mencari gambar atau worksheet dari internet dengan materi mencari perbedaan. Permainan mencari perbedaan dapat melatih ketelitian. Selain itu, bermain puzzle dapat melatih kemampuan visual dan spasial anak. Anda dapat mencetak gambar puzzle yang bertuliskan angka atau penjumlahan pada kertas.
Dengan menerapkan beberapa cara di atas untuk pembelajaran anak dengan gaya belajar visual diharapkan dapat membantu anak belajar dengan lebih efektif. Anda juga dapat mencarikan guru privat untuk membantu anak belajar lebih maksimal dengan penjelasan dan pendekatan yang sesuai dengan gaya belajar anak pada Bimbingan Belajar Lesin Aja.